wacananews.com – PolresTubanPoldaJatim Adanya kelangkaan pupuk bersubsidi di wilayah kabupaten Tuban akhir-akhir ini membuat petugas mengalami kerepotan mengingat warga masyarakat yang kekurangan pupuk terkadang bertindak brutal dengan cara mencegah pupuk yang akan didistribusikan ke desa-desa.

      Mengacu pada tersebut di atas, kepala Kepolisian Resor Tuban AKBP Ruruh Wicaksono S.I.K., S.H., M.H., memerintahkan kepada para Kapolsek jajaran yang wilayahnya mengalami kelangkaan pupuk bersubsidi untuk melaksanakan pengawalan terhadap pupuk bersubsidi yang akan di drop ke kios kios desa.

    Hari Senin (16/11/2020) Wakapolsek Kerek lpda Supriyadi bersama 3 anggota dan 3 anggota Koramil serta 2 Satpol-PP melaksanakan pengawalan terhadap pendistribusian pupuk bersubsidi ke 2 desa yang berada di wilayah Kecamatan Kerek, masing masing 2 truk dengan muatan 8 ton pupuk urea dan 8 ton pupuk Ponska untuk desa Gaji dan desa Gemulung.

    Wakapolsek Kerek saat kami temui selesai melaksanakan pengawalan membenarkan bahwa  “adanya kelangkaan pupuk bersubsidi saat ini membuat pendistribusian pupuk ke desa desa perlu mendapatkan pengawalan sehingga pupuk bisa sampai tepat sasaran.” kata Supriyadi.

     “Kami berharap dengan ditambahkanya jatah pupuk bersubsidi untuk wilayah Kecamatan Kerek, warga tidak lagi melakukan penghadangan terhadap pupuk bersubsidi memiliki desa-desa lain.” imbuhnya

HUMAS POLSEK KEREK.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here